Geger! Bayi Perempuan tanpa Kain Tergeletak di Halaman Rumah Warga Tersana

Geger! Bayi Perempuan tanpa Kain Tergeletak di Halaman Rumah Warga Tersana

INDRAMAYU-Warga Desa Tersana Kecamatan Sukagumiwang digegerkan  penemuan bayi, Selasa (12/3). Informasi yang diperoleh wartawan Radar Indramayu menyebutkan, bayi berjenis kelamin perempuan dengan berat 2,25 kg dan panjang 46 cm, ditemukan di pekarangan rumah milik Amari, warga RT 10 RW 03, Blok Bata, Desa Tersana, Kecamatan Sukagumiwang, Kabupaten Indramayu. \"\"Saat ditemukan pukul 23.00 WIB, kondisi bayi dalam kondisi normal, sehat, dengan masih ada darah dan tali pusar yang menempel di tubuhnya. Saat itu, Amari hendak buang air kecil, mendengar suara tangisan bayi. Karena curiga ada sesuatu hal, Amari langsung memanggil dan mengajak warga lainnya untuk mencari sumber tangisan bayi. Setelah melakukan pencarian bersama warga lainnya, mereka dikejutkan dengan bayi yang tergeletak hanya beralaskan tanah, dengan kondisi tidak berpakaian. Warga langsung menyelamatkan bayi malang yang ditinggalkan orang tuanya tersebut dengan membersihkan dan menyelimuti bayi. Kemudian, bayi itu dibawa ke Puskesmas Sukagumiwang. Kapolsek Sukagumiwang, Kompol I Wayan Suarjana SH membenarkan adanya penemuan bayi berjenis kelamin perempuan di pekarangan rumah warga RT 10 RW03, Blok Bata, Desa Tersana. Dikatakan Wayan, untuk menyelamatkan nyawa bayi, anggotanya bersama warga membawa bayi ke Puskesmas Sukagumiwang guna memdapatkan perawatan medis. “Hasil pemeriksaan kondisi bayi sehat. Saat ini, sudah ada warga yang mau merawatnya. Mengenai siapa orang tua yang tega membuang bayi yang bari dilahirkan masih dalam pencarian,” ujarnya. (oni)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: